BELI TOKEN LISTRIK TAPI SMS NOMOR TOKEN TIDAK DIKIRIM, TIDAK PERLU PANIK


Masalah yang kadang dialami oleh pengguna Listrik Prabayar transaksi Pembelian Token Listrik Via SMS Banking yang mengalami kekagagalan.
Hal ini juga pernah admin NadaLiliana alami pada 26 Des 2017. Ketika itu admin membeli Token Listrik Senilai 100 ribu Via SMS Banking BRI, tapi karena pulsa di HP minim muncul Notifikasi bahwa transaksi gagal. Namun selang beberapa menit kemudian Muncul lagi SMS Notifikasi dari BRI bahwa transaksi Pembelian Token Telah Berhasil, tetapi anehnya SMS Nomor Tokennya tidak ada.

Akhirnya admin coba untuk menghubungi Call Center PLN di 123 /(No.Wilayah)123 dan menjelaskan permasalahan yang dialami yaitu Transaksi pembelian Token listrik Berhasil tetapi Nomor Token tidak diterima dan kemudian CSnya minta nomor Meteran Pabayarnya untuk di periksa.
Admin hanya di minta menunggu tidak lebih dari dua menit tanpa menutup telpon, akhirnya CS kembali dan memberikan Nomor token yang gagal terkirim lewat SMS Banking.

Barangkali sobat sekalian juga sedang mengalami atau pernah mengalami hal seperti ini, saran saya jangal panik, coba hubungi Call Center PLN pasti masalahnya teratasi.
close